Orangtua adalah sosok penting dalam kehidupan anak. Bagaimanapun keadaan si anak, peran orangtua sangat berperan penting dalam menemani perkembangan anak. Contoh sederhananya ialah seperti memberi kasih sayang. Lingkungan terkecil dan paling berpengaruh dalam kehidupan anak adalah keluarga. Karena pada dasarnya semua anak di lahirkan dengan cerdas, kesuksesan anak tidak akan terlepas dari bantuan orang tua" ungkap Ibu Herry Kresnawati, M.Psi, saat memulai membuka kegiatan Parenting Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) IPMAFA Pati bertajuk "Orang tua adalah pendidikan utama dan pertama bagi anak" di Raudhatul Athfal (RA) dan KB Muslimat Desa Bulungan Kecamatan Tayu Kabupaten Pati pada Selasa (16/5).


Hadir dalam kegiatan parenting ini para orangtua siswa dan siswi RA dan KB Muslimat serta tokoh-tokoh masyarakat dan ibu-ibu PKK yang terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan parenting yang dilakukan sejak pukul 09.00 sampai 12.00 WIB ini.
1 Comments
ortu harus mengawasi anak bermain internet https://www.kuotainternetgue.com
ReplyDelete